Azhima — Blog Azhima — WordPress Hack —
Azhima — Blog Azhima — WordPress Hack —
Rasanya. Cinta penulis sudah tumpah ruah pada WordPress.
Terlalu banyak hal yang membuat kita jatuh cinta pada WordPress. Gratis, Fleksibel, Lengkap, komunitasnya besar serta up to date.
Alasan yang lain adalah tema WordPress.
Bayangkan, jika dulu kita butuh waktu berbulan-bulan untuk membuat website profesional. Sekarang dengan menggunakan WordPress kita hanya butuh waktu 1 hari saja.
Jadi mudah berkat tema WordPress.
Bahkan, saat ini kita dengan mudah mendapatkan tema wordpress responsive. Gratisan maupun berbayar. Untuk para pecinta gratisan, bisa dipilih-pilih di direktori tema wordpress.
Nah, sebagai ungkapan rasa cinta penulis pada WordPress. Pada kesempatan ini kami ingin berbagi pada komunitas WordPress, setidaknya 15 Tema WordPress Responsive serta Google Friendly.
Tema WordPress Kallyas adalah Tema versi berbayar yang bisa anda dapatkan di Themeforest.
3 Website kami yang menawarkan layanan Jasa SEO, semuanya menggunakan Kallyas. Menariknya, 3 website tersebut masuk halaman 1 Google untuk keyword “Jasa SEO”.
Menurut kami, theme wordpress yang satu ini super keren. Pake banget.
Semua kriteria Google Friendly bisa kita daptakan dari Tema Kallyas ini. Mulai dari site speed, responsive hingga kemudahan dalam proses desain website.
Karena pengembang theme wordPress ini sudah menyediakan versi demonya.
Lebih dari 15 versi demo yang bisa anda gunakan tanpa harus mendesain website anda dari awal. Tentu saja ini akan memudahkan dan menghemat waktu anda.
Saat ini, penjualam tema ini sudah lebih dari 536ribu penjualan.
Bayangkan, dengan harga $59 bisa laku sebanyak itu. Ini mengindikasikan bahwa desain Avada sangat disukai pasar. Dan yang lebih penting memenuhi kriteria SEO yang sudah kita bahas tempo hari.
Untuk anda yang sedang mencari tema wordpress untuk website kuliner, Crypto Currency, Website Spa, Website Olahraga, Agency bahkan jasa pindahan rumah. Bisa menggunakan Tema WordPress yang satu ini.
Saat kami kunjungi halaman penjualan Theme WordPress Avada ini, mereka menawarkan banyak sekali kelebihan pada anda.
Beberapanya adalah responsive, SEO Friendly, Kompatibel dengan plugin Toko Online Woocommerce, Slider Revolution, Layer Sliderserta Convert Plus.
Yang tidak kalah menarik dengan Tema WordPress yang satu ini adalah jumlah contoh website yang dimilikinya. Saat penulis menerbitkan artikel ini. Setidaknya Tema WordPress Avada memiliki 51 contoh website yang bisa langsung anda import ke webiste tanpa harus memulai desain dari awal.
Luar biasa. Buat website jadi lebih mudah.
Dari banyak kelebihan Avada ini. Yang paling kami sukai adalah Page Speed Performance. Karena elemen ini berdampak secara langsung pada kinerja website anda.
Jika anda punya budget yang cukup, kami sangat menyarankan untuk memiliki template wordpress yang satu ini.
Andromedia adalah tema wordpress karya anak bangsa.
Mungkin sebagian dari pembaca sudah kenal. Beliau adalah Agus Muhammad. Produk-produknya sangat bagus. Cuma sayangnya saat ini tema ini discontinued.
Padahal, kami sangat sangat suka dengan kesederhanaan desainnya.
Yang lebih menarik dari theme wordpress andromedia ini adalah kecepatanny. Fast Loading tanpa harus menggunakan plugin tambahan pun kecepatannya sangat bagus.
Di dekstop maupun perangkat mobile.
Pokoknya, jika suatu saat theme wordpress ini di rilis kembali. Jangan sampai anda ketinggalan kereta. Langsung borong aja. Kapan perlu pinjam duit tetangga untuk dapatin ini theme wordpress.
Tahukah anda. Dari 50+ website kami, lebih dari 50%-nya menggunakan template wordpress Andromedia ini.
Pokoknya, super puas dengan tema wordpress ini.
Nah, Astra adalah theme wordpress gratis yang bisa anda download di WordPress.org.
Theme ini gratis.
Agar hasil desainnya semakin maknyuss. Anda harus integrasikan desain ini dengan plugin Elementor. Baik elementor versi gratis maupun berbayar.
Keduanya bisa di integrasikan dengan Tema Astra ini.
Dan tahukah anda, website kami ini kami desain menggunakan Astra + Elementor Gratisan : )
Bagaimana pendapat anda dengan desainnya?
Jangan malu-malu. Ayo jawab.
Sudahlah theme wordpress gratis. Tambah plugin elementor versi gratis. pula Tapi, dapat desain website yang tidak kalah dengan theme wordpress berbayar. Memang sesuatu.
Tema WordPress berikutnya adalah Enfold.
Penulis sendiri juga pernah menggunakan tempate wordpress yang satu ini. Hanya saja memang tidak lama. Karena tertarik untuk menggunakan tema yang lainnya.
Sejak tahun 2013 lalu. Template WordPress ini sudah dibeli sebanyak 191.000+. Kami yakin akan digunakan oleh lebih dari 191ribu website.
Theme WordPress ini kompatibel dengan plugin bbPress, Event Calender, Woocommerce, EasyCart dan WPML.
Yang tidak kalah pentingnya.
Template ini sudah di desain dengan desain yang responsive. Sehingga tidak perlu repot lagi membuat desain website khusus untuk perangkat mobile. Karena sudah bisa menggunakan tema ini secara langsung.
Tersedia lebih dari 15 versi demo.
Anda tidak perlu lagi desain website dari awal. Cukup import contoh websitenya. Dan website anda sudah jadi dalam hitungan menit.
WordPress memang luar biasa.
Itulah beberapa tema wordPress yang bisa anda gunakan untuk membuat website.
Masing-masing desain template wordpress diatas tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sehingga anda bisa memilih desain yang paling sesuai dengan kebutuhan.
Dan yang paling penting. Kemampuan template diatas tidak dapat kita pisahkan dengan hosting yang digunakan. Termasuk tindakan lanjutannya seperti SEO dan lain sebagainya.
Kami berharap, teman teman bisa memilih tema WordPress yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan.